FAJAR.CO.ID,MAKASSAR — Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares tetap merasa puas dengan hasil imbang yang diraih timnya saat berhadapan dengan Dewa United di pekan ke-19 kompetisi Liga 1 Indonesia musim 2023/2024.
Adapun pertandingan antara Dewa United berhadapan dengan PSM Makassar harus berakhir dengan skor sama kuat 1-1.
Pertandingan antara Dewa United menghadapi PSM Makassar sendiri berlangsung di Indomilk Arena Stadium, Minggu (12/11/2023), pukul 20.00 WITA.
Adapun gol-gol yang tercipta di babak pertama dicetak oleh Majed Osman di menit kesembilan sebelum di balas oleh Victor Mansaraya di menit ke-29.
Sementara untuk pertandingan di babak kedua, kedua tim pun gagal menciptakan satu pun gol dan skor tidak berubah dari babak pertama.
Usai pertandingan tersebut, Bernardo Tavares menyebut timnya tidak memiliki waktu banyak untuk melakukan persiapan jelang pertandingan ini.
Apalagi, tim berjuluk Pasukan Ramang itu berlaga di dua kompetisi yang berbeda.
Alhasil, mereka pun harus memiliki jadwal yang sangat mepet.
“Ini adalah pertandingan yang cukup sulit bagi kita. Dan lawan mempunyai waktu persiapan selama 10 hari.
Dimana kita punya jadwal pertandingan yang mepet,” kata Bernardo Tavares di sesi konferensi pers usai laga, Minggu (12/11/2023).
Atas hasil yang diraih oleh anak asuhnya, pelatih asal Portugal itu pun tetap merasa puas. Dengan hasil tersebut melihat persiapan mereka yang sedikit.
Selain itu, ia juga mengungkap di penghujung laga anak asuhnya sudah kehilangan fokus dan melakukan banyak kesalahan yang hampir di manfaatkan olej lawan.